Ketentuan Portofolio Musik, Seni Karawitan, dan Etnomusikologi SNBP 2024

Hallo Sobat RBD, setelah kita membahas mengenai Ketentuan Portofolio Seni Rupa, Desain, dan Kriya, kali ini akan membahas mengenai ketentuan Portofolio Musik, Seni Karawitan, dan Etnomusikologi SNBP 2024. Sebelumnya apakah kalian tau perbedaan dari ketiga jurusan tersebut? Simak penjelasannya dibawah ya.

Pada jurusan musik, mahasiswa akan mendapatkan pengetahuan dasar tentang perkembangan, teori, dan komposisi musik. Lulusan Seni Musik dapat berkarya sebagai komposer, pemain musik solo ataupun grup, selain itu berkarya sebagai Film Scorer yang membuat musik untuk film dan serial tv, Jingle Writer yang membuat musik untuk iklan, Audio Engineer, Produser dan pekerjaan lainnya yang relevan. 

Kemudian pada jurusan Seni Karawitan merupakan program studi yang mempelajari kesenian musik daerah, Musik karawitan identik dengan alunan alat musik gamelan yang dipadukan dengan sinden. Sarjana Seni Karawitan memperoleh gelar (S.Sn). Prospek kerja jurusan Seni Karawitan tidak hanya sebatas menjadi pesinden, lulusannya juga dapat berprofesi sebagai Pengrawit, Musik Komposer dan Arranger, Kurator Musik, Peneliti Musik, Guru Musik, dan Musisi Instrumental.

Selanjutnya Jurusan Etnomusikologi adalah jurusan yang mempelajari bentuk-bentuk seni pertunjukan yang berkaitan dengan penguasaan teknik garapan dan dokumentasi musik-musik etnis. Dua arah kompetensi yang dipelajari yaitu Pengkajian Musik Etnis dan Penciptaan Musik Etnis. Prospek kerja jurusan ini mampu menjadi  Peneliti Musik Etnis, Komposet Musik Etnis, Seniman Profesional, Editor Musik Etnis, Jurnalis Musik Etnis, Pegawai. 

Nah gimana nih kalian udah kebayang kan perbedaan dari ketiga jurusan tersebut?

Selanjutnya simak yu bagaimana pengumuman dari BPPP SNPMB mengenai ketentuan portofolio dari ketiga jurusan tersebut. 

Isi Portofolio :

  1. Pernyataan keaslian pembuatan karya/penampilan (format disediakan) 
  2. Rekaman video penampilan menyanyikan lagu tanpa iringan (hanya vokal).
  3. Rekaman video memainkan alat musik atau menyanyi dengan iringan. 
  4. Rekaman video menirukan ritmik dengan tepuk tangan dan melodi dengan suara (la la la atau na na na).
  5. Deskripsi diri tentang pengalaman bermusik
  6. Deskripsi diri tentang motivasi memilih program studi

Semua item dipindai dan dicantumkan pada halaman file PPT/Power point yang formatnya sudah disediakan. Unduh file format ketentuan di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/unduhan

Video Menyanyi :

  1. Perkenalan diri menyebutkan nama, NISN, dan Asal Sekolah.
  2. Peserta menyanyikan 1 (satu) lagu nasional (Prodi Seni Musik/Pendidikan Musik/Seni Musik).
  • Judul lagu yang dinyanyikan adalah (pilih salah satu): 
  • Hari Merdeka (cipt. H. Mutahar)
  • Indonesia Pusaka (Cipt. Ismail Marzuki)
  • Maju Tak Gentar (Cipt. C. Simanjuntak)
  • Satu Nusa Satu Bangsa (Cipt. L. Manik)
  1. Peserta menyanyikan 1 (satu) lagu tradisional (Prodi Seni Karawitan).
  2. Lagu wajib/nasional dinyanyikan sesuai partitur yang disediakan panitia dan hanya dinyanyikan 1 (satu) kali dengan durasi 2-3 menit, format MP4, ukuran file dengan resolusi 480 X 720 Pixel. 

Ketentuan Video Memainkan Alat Musik :

  1. Peserta yang memilih Program Studi Pendidikan Seni Musik/Pendidikan Musik/Seni Musik memainkan 1 (satu) karya musik (klasik/modern/pop). 
  2. Peserta yang memilih Program Studi Etnomusikologi memainkan 1 (satu) karya musik (tradisi/Barat) menggunakan salah satu alat musik tradisi/Barat yang dimainkan secara individu. 
  3. Peserta yang memilih Program Studi Karawitan memainkan 1 (satu) karya musik (tradisional) menggunakan salah satu alat musik tradisional yang dimainkan secara individu. 
  4. Durasi 2-3 menit dengan format MP4 resolusi 480 x 720 pixel.
  5. Untuk yang memilih vokal wajib diiringi 1 (satu) alat musik iringan akustik (gitar/piano) yang dimainkan oleh orang lain atau dalam bentuk minus one. 

Ketentuan Video Menirukan Ritmik Melodi :

  • Peserta wajib menggunakan file audio soal ritmik dan melodi yang diunduh di laman SNPMB tahun 2024. 
  • Peserta memilih salah satu dari 3 (tiga) tipe soal yang disediakan. 
  • Peserta menirukan ritmik harus dilakukan dengan tepuk tangan, sedangkan menirukan melodi harus dilakukan dengan suara (vokal) menggunakan lafal la la la, atau na na na. 

Semoga membantu kalian meraih PTN impian ya.

Sumber referensi:

Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Program Studi S1 Etnomusikologi.[online]. https://fsp.isi.ac.id/jurusan/etnomusikologi/

SNPMB. (2024). Daftar Unduhan.[online] https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/unduhan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *